Saturday, December 22, 2012

22 Desember

14 september 2010 | masjid agung demak
22 Desember datang lagi. Aaaaa! 
Teriakan dari seorang anak yang hingga kini mencoba romantis dengan ibunya. -_-'

22 Desember dinobatkan sebagai Hari Ibu.
Ada yang berkata bahwa hari ibu itu tidak perlu ada, karena setiap harinya kita memang harus selalu melakukan yang terbaik. Tidak salah memang, namun ambil saja hikmah dari adanya penobatan hari ibu ini. 
Tidak semua orang punya kondisi yang sama.
Setidaknya bagi orang-orang 'dingin', adanya hari ibu tentu jadi pengingat. Jadi ada masa dimana dia benar-benar memikirkan apa saja yang sudah dia lakukan untuk ibunya.

Happy Mother's day, mamaah!
Maaf harus terus bersabar dengan kelakuan kami mah :'s
 
Semoga lomba senamnya lancar, menang! Yeay!  :D

#sangANAKspeechless

* * *

Dan Tuhanmu telah memerintahkan supaya kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapakmu dengan sebaik-baiknya. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berumur lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah kamu mengatakan kepada keduanya perkataan "ah" dan janganlah kamu membentak mereka dan ucapkanlah kepada mereka perkataan yang mulia. Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka berdua dengan penuh kesayangan dan ucapkanlah: "Wahai Tuhanku, kasihilah mereka keduanya, sebagaimana mereka berdua telah mendidik aku waktu kecil 
(Al-Israa : 23-24)

No comments:

Post a Comment