Friday, March 3, 2017

My NHW #6 Belajar Menjadi Manajer Keluarga Yang Handal

_NICE HOMEWORK #6_

*BELAJAR MENJADI  MANAJER KELUARGA HANDAL*

Bunda, sekarang saatnya kita masuk dalam tahap “belajar menjadi manajer keluarga yang handal.

Mengapa? karena hal ini akan mempermudah bunda untuk menemukan peran hidup kita dan semoga mempermudah bunda mendampingi anak-anak menemukan peran hidupnya.

Ada hal-hal yang kadang mengganggu proses kita menemukan peran hidup yaitu

*_RUTINITAS_*

Menjalankan pekerjaan rutin yang tidak selesai, membuat kita _Merasa Sibuk_sehingga kadang tidak ada waktu lagi untuk proses menemukan diri.

Maka ikutilah tahapan-tahapan sbb :

1⃣ Tuliskan 3 aktivitas yang paling penting, dan 3 aktivitas yang paling tidak penting
Penting
1. Khusyu ibadah (kualitas dan kuantitas)
2. Mempersiapkan makanan untuk keluarga (bayi dan suami)
3. Membereskan rumah hingga rapi

Tidak
1. Buka sosmed tanpa tujuan
2. Nonton TV
3. Membalas pesan orderan di waktu yang kurang tepat

2⃣Waktu anda selama ini habis untuk kegiatan yang mana?
Kegiatan yang menurut saya penting, menurut saya sudah dilakukan, namun masih sekedar menuntaskan kewajiban. Secara kualitas masih kurang baik.
Waktu kadang terasa cepat ketika mulai ada kesempatan pegang HP, browsing, melihat sosial media. Di saat yang sama maksudnya untuk membalas pesan customer, namun distraksi dari HP yang begitu menggoda membuat kadang jadi membuka medsos yang tidak penting.
Saat menyuapi anak, yang kadang ingin menyalakan tv, saya malah jadi ikut nonton tv padahal saya sendiri malas nonton TV.

3⃣Jadikan 3 aktivitas penting menjadi aktivitas dinamis sehari-hari untuk memperbanyak jam terbang peran hidup anda, tengok NHW sebelumnya ya, agar selaras.
Aktivitas yang saya anggap penting pada poin 1, rupanya kurang selaras dengan peran yang saya tentukan pada NHW sebelum-sebelumnya. Poin 1 saya mengiai aktivitas yang berkaitan dengan peran saya sebagai Istri dan Ibu rumah tangga. Namun, peran yang sudah saya tentukan seharusnya menghadirkan aktivitas : membaca (belajar), menuliskannya.
Sepertinya perlu saya perbaiki:
1. Menjalankan aktivitas Istri Shalihah
2. Menjalankan aktivitas Ibu Manajer Keluarga Profesional (ketersediaan Sandang, ketersediaan Pangan, kerapihan Papan)
3. Belajar + merenung + menuliskannya

4⃣Kemudian kumpulkan aktivitas rutin menjadi satu waktu, berikan “kandang waktu”, dan patuhi cut off time ( misal anda sudah menuliskan bahwa bersih-bersih rumah itu dari jam 05.00-06.00, maka patuhi waktu tersebut)
02.00 - 05.00 , Selesai target tilawah, berdoa, tambah Hafalan
05.00 - 09.00 , sarapan, cucian piring, sapu, ruang tengah rapi, ke pasar. (NO GADGET)
09.00 - 11.00 , (haidar bobo) masak, rapi dapur, mandi.
11.00 - 15.00 , aktivitas bersama haidar, Balas orderan Rok Celana
Atau ngepel dll saat haidar ke uyutnya.
15.00 - 15.30 Mandiin haidar
15.30 - 18.00 jalan2 ke luar dengan haidar, ngaji sebelum magrib, membaca buku dan menuliskan review nya / inspirasi hari ini
18.00 -19.00 magrib, dzikir almatsurat/buku doa.
19.00 - 21.00 family time
21.00 - 22.00 beres2 (ruang tengah, dapur, mainan, cuci piring)
22.00 - 23.00 mengurus bisnis Al Qolam
23.00 - 02.00 istirahat

Dilakukan setiap hari, kecuali kamis dan
5⃣Jangan ijinkan agenda yang tidak terencana memenuhi jadwal waktu harian anda.
Oke >>> bikin spot Bunda Manajer Profesional buat ditengok setiap saat.

6⃣Setelah tahap di atas selesai anda tentukan. Buatlah jadwal harian yang paling mudah anda kerjakan. (Contoh kalau saya membuat jadwal rutin saya masukkan di subuh-jam 07.00 – jadwal dinamis ( memperbanyak jam terbang dari jam 7 pagi- 7 malam, setelah jam 7 malam kembali ke aktivitas rutin yang belum selesai, sehingga muncul program 7 to 7)

7⃣Amati selama satu minggu pertama, apakah terlaksana dengan baik?
kalau tidak segera revisi, kalau baik, lanjutkan sampai dengan 3 bulan.

_SELAMAT MENGERJAKAN_

Salam Ibu Profesional,

/Tim Matrikulasi IIP/

No comments:

Post a Comment