Monday, December 27, 2021

Membangun Tim Reseller - Butterfly Camp Rktim 2021

INSIGHT BUTTERFLY CAMP Rktim 2021

Zoom 1 : Mukadimah Develop Reseller Team
Merawat Tim Jualan Dengan Bahagia
Seorang EPC Tira punya amanah-amanah yang perlu di jalankan, salah satunya adalah amanah membina reseller. Sebelum membina tentu ada tahap yang ngga bisa dilewatkan, yaitu tahap merekrut. 

Apa sih merekrut itu? Kok kesannya kaya MLM?

Sederhananya merekrut itu memberikan peluang untuk calon customer kita untuk bisa dapat benefit dan penghasilan tambahan dari Tira. Bisa-bisa aja sih kita ngga rekrut, tapi customer tersebut akan membeli serangkaian produk Tira lainnya dengan harga normal. Sebagai customer tentu kita ingin dapat harga spesial kaan? Apalagi biasanya yang udah kenal 1 produk tira, akan merambah ke produk produk berkualitas lainnya.

Nah, problemnya, terkadang sebagai seller ada hal-hal yang bikin kita ngga merekrut orang.
1. Ngga tahu caranya
2. Ngerasa ngga mampu
3. Ngerasa ngga penting buat rekrut 
4. Ngerasa malu, takut ditolak.
Kalau aku boleh nambahin, ada satu lagi sih : ngerasa belum pantes merekrut reseller.

Sekarang kita bedah satu persatu ya..
1. Kalau ngga tahu caranya, tinggal pelajari step by step dan caranya.
2. Ngerasa ngga mampu. Kalau di Tira, Mitra rekrut mitra boleh aja, ngga ada tugas membina karena masih sesama mitra. Tapi tetap tugasnya bertanggung jawab buat ngasi info penting sih. Jangan sekedar ngajak orang tapi ditinggal gitu aja.
3. Ngerasa ngga penting buat rekrut. Jadi emang ada benefit sendiri ketika kita merekrut orang (mitra rekrut mitra, ataupun EPC rekrut mitra). Kita sebagai perekrut berkesempatan dapat tambahan komisi dengan Syarat kitanya juga aktif jualan dan punya minimal omzet ya. Dan kelak rekrutan kita akan jadi regenerasi kita, jadi tim buat tumbuh bersama.
4. Malu, takut ditolak.
Ditolak emang sakit, dan pastinya ada rasa malu. Tapi semua yang berani itu pasti awalnya dari rasa takut dulu. Ketika berhasil menangani rasa takut maka ia baru disebut berani. Ngelatih mental sih ini. Tapi mestinya emang ngga perlu malu atau takut berlebihan ya, toh kita nawarin peluang bagus, buktinya yang berterimakasih dan bersyukur justruu lebih banyak 🤗♥️ 

Kita juga perlu buat upgrade mindset kita yang udah usang, dengan mindset yang lebih baik yang bisa memberdayakan diri kita.

Inget inget lagi, tujuan diri kita mengikuti suatu hal (dalam hal ini RKTim) itu untuk apa? Rata-rata ingin memberi pendidikan terbaik buat anak-anaknya. Dan apakah hanya mau anak kita aja yang berkembang? Tentu ngga ya, kita ingin kita bisa menebar hal baik ke lingkungan kita. It's take a village to raise a childreen, alias butuh orang sekampung untuk mendidik anak. So, jangan mau sukses sendirian ya, berjamaah lebih baik dan lebih menguatkan 😍♥️

- Hajah Sofyamarwa R.

#ButterflyCampRktim2021
#RktimSahabatBelajar
#MenguatMelesat
#Modul4Zoom1


======================================

Insight Materi Day 1 Reseller Journey

Ada 4 tahap yang perlu dipahami dalam mengelola Reseller
1. Attract (menarik)
2. Engage (melibatkan)
3. Develop (membina)
4. Delight (membahagiakan)

Dalam setiap tahap, kita mesti paham betul detail tahapannya. Apa yang membuat calon reseller tertarik? Apakah produknya? Peluang bisnisnya? Melihat rewardnya? Dan dibalik itu semua, apa alasan yang mendasari itu semua? Setiap orang pasti punya alasan masing masing, entah untuk memperbaiki kehidupan finansial keluarganya, memberi pendidikan rumah terbaik bagi anak-anaknya, menabung, membeli rumah masa depan, atau hal hal lainnya.

Sebisa mungkin seorang team leader perlu  memahami proses itu. Karena kita bukan sekedar berjualan, tapi memberdayakan diri para ibu-ibu pejuang keluarga 🤗♥️

- Hajah Sofyamarwa R.

#ButterflyCampRktim2021
#RktimSahabatBelajar
#MenguatMelesat
#Modul4Day1

======================================

Insight Materi Day 2 Attract

Di era pandemi dan teknologi pesat semacam ini, sosial media menjadi salah satu saluran penting untuk mencari calon reseller.

Hanya saja ada hal-hal yang perlu kita pahami. Sosial media adalah media BERSOSIALISASI, bukan media BERJUALAN. Dari sini kita lebih paham, bahwa cara kita promosi perlu di perhatikan. Orang tidak suka dijuali, diiklankan terus menerus.

Kadang kita jualan di medsos dengan cara hardselling. Sekarang bayangkan kalau kita lagi ada di suatu acara perkumpulan, dan kita teriak teriak berjualan "Siapa yang mau beli sini order!" Udah pasti penghuni acara itu bakal menjauh dari kita, pun ketika melirik kita, mungkin hanya sekejap kemudian menjauh (unfollow). So, penting ya kita sadar apasih yang bikin orang nyaman di media sosial.
1. Ngobrol
2. Cerita
3. Berkenalan
4. Mendengarkan dan merespon cerita mereka

Kita perlu menampilkan diri kita apa adanya secara positif, dengan cerita yang menarik. Pribadi yang menarik adalah 
• pribadi yang otentik (apa adanya)
• pribadi bermanfaat (mereka terhibur, terinspirasi, teredukasi)

Dalam menarik calon reseller, kita perlu paham posisi dan kondisi target market kita.
• Belum aware dengan problem - Inspirasikan 
• Sudah Aware - Berikan pertanyaan General
• Tertarik Solusi - Berikan pertanyaan Spesifik
• Tertarik Produk - Jelaskan Benefit dan Valuenya
• Sudah jadi Pelanggan - Berikan info Promo menarik

Jadi ini saatnya kita bebenah perwakilan diri kita di media sosial yaaa. Pastikan untuk memberikan value terbaik agar bisa menularkan hal-hal yang bermanfaat dan positif bagi yang lain ♥️🤗

- Hajah Sofyamarwa R.

#ButterflyCampRktim2021
#RktimSahabatBelajar
#MenguatMelesat
#Modul4Day2


======================================

Insight Materi Day 3 Engage

Kita perlu memahami reseller kita, sebagaimana kita ingin dipahami.
• perbanyak mendengar
• temukan harapan mereka
• temukan bahasan menarik
• temukan cerita update / viral 

Yang terpenting adalah menjaga interaksi dan silaturahim (80%) dibandingkan promosinya (20%)

Dan tentunya setiap hal ada ilmunya ya, negitu pula saat membuat konten di media sosial.
Cara memicu interaksi :
1. Gunakan tipe konten yang populer
2. Tambahakan CTA (Call to Action)
3. Kombinasikan antara logika, emosi dan humor

Edukatif boleh, tapi kemas dengan menarik dan entertaining agar pesan mudah sampai 😘

Sharing, sharing, sharing, No Selling
Berikan Response terbaik
Selipkan Call to action
Sapa siapapun yang memberikan respon

- Hajah Sofyamarwa R.

#ButterflyCampRktim2021
#RktimSahabatBelajar
#MenguatMelesat
#Modul4Day3

======================================
Insight Materi Day 4 Develop

Membangun tim bukan hal mudah, tapi juga bukan hal yang sulit yang tidak bisa dikerjakan. Membangun tim mengaktivasi potensi terbaik setiap orang agar jadi lebih baik

Gali Alasan
Setiap orang pasti punya alasan dalam memutuskan mengikuti sesuatu. Gali Alasan mengapa mereka tertarik bergabung, bantu mereka menetapkan targetnya.

Berikan Pelatihan
Berikan training agar mereka menguasai kompetensi dasar

Dampingi proses Mereka
Seperti bayi yang baru dilahirkan, tentu mereka masih sangat bergantung pada orangtuanya. Begitu pula mitra/reseller baru, mereka perlu didampingi dalam setiap tahapnya selangkah demi selangkah sampai akhirnya mereka biia berdiri mandiri sendiri.

Hal ini cukup menjadi tantangan bagi sebagian orang yang memiliki puluhan bahkan ratusan reseller. Tapi yakinlah apapun yang kita lakukan asal diniatkan karena Allah untuk kebaikan, akan berbuah hal yang baik. 

- Hajah Sofyamarwa R.

#ButterflyCampRktim2021
#RktimSahabatBelajar
#MenguatMelesat
#Modul4Day4

======================================
Insight Materi Day 5 Delight 
Membahagiakan Reseller

Apa sih yang membuat kamu komitmen?
Apa sih yang bikin kamu betah?
Apa sih yang bikin kamu bahagia?

Minimal 3 hal ini yang perlu diri kita jawab untuk diri kita sendiri. Karena bisa jadi itu yang kita rasakan, tapi kita lupa memberikannya pada binaan kita.

Menurut Gallup, ada 12 hal yang bisa membuat seseorang nyaman dan betah dalam tim nya:
1. Mereka tahu dengan jelas apa yang diharapkan dari diri mereka
2. Mereka punya peralatan yang diperlukan untuk melakukan pekerjaannya
3. Mereka punya kesempatan untuk bekerja sesuai kekuatannya
4. Dalam 7 hari terakhir, mereka mendapatkan apresiasi atas kerja baiknya
5. Mereka merasa diperdulikan sebagai manusia
6. Mereka merasa didorong untuk berkembang dan bertumbuh
7. Mereka merasa pendapatnya dihargai
8. Misi perusahaan membuat mereka merasa apa yang mereka kerjakan itu penting
9. Teman kerja mereka berkomitmen untuk bekerja dengan baik
10. Mereka memiliki teman baik di pekerjaaannya
11. Dalam 6 bulan terakhir, ada seseorang yang berbicara dengan mereka tentang kemajuan mereka
12. Dalam setahun terakhir, mereka mendapat kesempatan untuk belajar dan bertumbuh

Menurutku bermanfaat banget hasil riset gallup ini, jadi refleksi mengenai apa yang selama ini sudah dijalankan. Apakah sudah memberikan kenyamanan dan kebahagiaan untuk para reseller? 

Bismillah semangat memperbaiki diri, bertumbuh dan menumbuhkan 💪💪

- Hajah Sofyamarwa R.

#ButterflyCampRktim2021
#RktimSahabatBelajar
#MenguatMelesat
#Modul4Day5

No comments:

Post a Comment